Senin, 16 Mei 2011

Beranjak Dewasa

sekarang aku 23 tahun.
Bukan remaja lagi memang.... tapi untuk dikatakan dewasa mungkin belum. (Atau seharusnya sudah?)
Aku bersyukur menjadi aku. Mendapat pekerjaan tetap, lanjut s2 (walau tanpa beasiswa), memiliki keluarga yang sangat 'fun' juga memiliki orang yang benar-benar aku cintai :)
Ya... mereka adalah keluarga dan teman-temanku... tanpa kecuali, pacarku juga termasuk di dalamnya.. (bisa dibilang keluarga, kan?!)

Kadang aku berpikir mengapa aku bisa seberuntung ini. namun, tidak jarang aku berpikir "apa memang seberuntung itu?"
Entahlah... aku sendiri masih bingung harus menjawab apa.

Ya! Aku memang beruntung... tapi tidak seberuntung itu juga... Masih banyak kerikil-kerikil kecil dalam hidupku.
masih sangat banyak kesalahan-kesalahan yang kubuat. Masih ada saja penyesalan-penyesalan yang kurasakan. Tapi,,, hidup terus berjalan kan? Semua orang pernah berbuat salah kan? dan semua orang masih punya kesempatan kedua kan?? atau bahkan untuk yang ketiga dan keempat??
oke! aku mulai tak mengerti kemana arah pembicaraanku sebenarnya.
Aku kadang hanya berpikir apa aku salah melangkah atau memang ini yang seharusnya... Aku hanya tak ingin mengecewakan ataupun dikecewakan....
Aku ingin semua berjalan dengan benar. Aku ingin semua bahagia. Termasuk aku.

Apapun yang terjadi... yah memang itu yang harus terjadi... hidup itu pilihan. Kalau tidak berani memilih, ya akan terus diam di tempat...
semoga saja semua ini benar...

Masa-masa beranjak dewasa....
Masa-masa yang labil; dan penuh pilihan....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

sampai lupa

 hai... sudah begitu lama... bukannnya aku tak ingin menulis lagi atau bagaimana... hanya saja terkadang aku tak punya waktu jika bisa dibil...